• 021-31-118-118
  • info@idaqu.ac.id
  • Cipondoh, Tangerang, Banten
Berita Terkini
DOSEN  IAT IDAQU PRESENTASI PAPER DI UIN RADEN FATAH PALEMBANG

DOSEN IAT IDAQU PRESENTASI PAPER DI UIN RADEN FATAH PALEMBANG

Kamis, 15 Juni 2023. Institut Daarul Quran Jakarta khususnya Prodi Ilmu Al-Quran dan Tafsir mendelegasikan salah satu dosen untuk mengikuti IC-TiaRS II atau International Conference on Tradition and Religion Studies II di kampus UIN Raden Fatah Palembang. Jika kemarin (15/06/23) mengikuti acara pembukaan di kampus B UIN Raden Fatah, maka hari ini merupakan sesi diskusi panel yang diadakan di kampus A di wilayah Kemuning. Delegasi tersebut adalah Jaka Ghianovan selaku perwakilan Dosen Institut Daarul Quran. Pria berusia 31 tahun tersebut menjabat sebagai sekretaris prodi Ilmu Al-Quran dan Tafsir.

Kegiatan hari kedua ini, dilaksanakan secara luring (Offline) dan daring (Online). Ada pun yang diikuti oleh Jaka adalah luring.Cak Jaka, panggilannya sehari-hari akan mempresentasikan paper atau makalah dengan judul “Urgensi Infrastruktur dalam Surat An-Nahl Ayat 15 menurut Ibn Jarir Al-Tabari dan Hamka”. Paper ini menjelaskan mengenai pentingnya pembangunan infrastruktur sebagaimana yang dijelaskan Allah Swt. Dalam Firman-Nya. Kemudian, dalam makalah tersebut mengambil rujukan pada karya monumental Ibn Jarir Al-Tabari yakni Jami’ Al-Bayan ‘An Tawil Ay Al-Quran dan Hamka yang berjudul Tafsir Al-Azhar.

Alumni UIN Sunan Ampel Surabaya tersebut dengan bangga mempresentasian hasil karyaya di hadapan koordinator diskusi panelis dengan mengatakan “Saya mengangkat tema ini dengan harapan, agar kita sebagai manusia memahami betul fungsi dari Ciptaan Allah Sw. di bumi seperti gunung untuk penyeimbang kehidupan bumi, sungai untuk mata air kehidupan dan jalan untuk kemudahan transportasi” ujar Urang Sunda yang lama hidup di Surabaya tersebut. Jaka mejelaskan bahwa Al-Tabari dan Hamka memiliki kesamaan penafsiran yakni ketiganya (gunung, sungai dan jalan) memiliki fungsi sebagai sarana untuk kehidupan manusia khususnya transportasi, sehingga saling terkait antara satu dengan yang lain. Ia juga kembali menambahakan bahwasanya Ibn Kathir dalam karya monumentalnya menjelaskan mengenai surat An-Nahl ayat 15 yakni ketika Allah Swt. Menciptakan gunung, sungai dan jalan raya semua memiliki fungsi sebagai sarana transportasi yang menghubungkan antara satu tempat dengan tempat lain. Penting bagi manusia untuk memahami urgensi dari ketiga ciptaan Allah Swt.

Semoga menjadi inspirasi bagi seluruh mahasiswa dan dosen Institut Daarul Qur`an Jakarta.

622 Views

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *